Jakarta (21/01) — Anggota Komisi VI Fraksi PKS DPR RI, Rafli menegaskan Pemerintah untuk memberikan kemudahan bantuan kepada pelaku UMKM sebagai bentuk upaya agar pelaku usaha dapat adaptif terhadap keadaan pandemi.
Rapat Komisi VI sendiri membahas upaya Pemerintah membantu situasi sulit bagi pelaku UMKM di tengah masa pandemi Covid -19 yang memaksa mereka beradaptasi.
Menanggapi hasil rapat tersebut, anggota Komisi VI Fraksi DPR RI, Rafli menyampaikan bahwa kebijakan yang dibuat oleh Pemerintah harus dapat menyentuh persoalan yang ada di masyarakat, khususnya UMKM.
“Yang lebih utama, bagaimana masyarakat dapat beradaptasi dengan kondisi dengan bantuan kebijakan – kebijakan dari Pemerintah.” Ucap Rafli.
Bantuan tersebut, kata Rafli, diperuntukkan untuk menjaga produktifitas pelaku UMKM yang nantinya akan berdampak kepada bagaimana pelaku usaha dapat beradaptasi dengan keadaan pandemi.
“Melalui permasalahan situasi yang ada, kebijakan Pemerintah melalui bantuan yang diberikan kepada masyarakat akan berpengaruh kepada kinerja UMKM,” tegas Rafli.
Rafli menambahkan, Komisi VI mendorong agar bantuan dari pemerintah kepada masyarakat harus dapat dipermudah supaya masyarakat bisa terus produktif menjalankan usaha di tengah kondisi yang ada.
Sumber: Fraksi PKS DPR RI